Senin, 10 Oktober 2022

Uji Mengenal Matahari

 

Mari Uji Kemampuan Kalian

1. Jika Bumi digambarkan dengan diameter 1 mm, hitunglah ukuran Matahari yang sesuai dengan skala tersebut.

Karakteristik Matahari

Jawab: berdasarkan tabel karakteristik Matahari dan Bumi, diameter bumi : matahari = 1 : 109. Jadi bila diameter bumi = 1 mm, maka diameter matahari = 109 mm


2. Selain kandungan yang terdapat pada permukaan planet dan benda langit lainnya, jarak dengan Matahari juga memegang peranan penting dalam menentukan potensi kehidupan dapat terjadi di benda langit tersebut. Kemukakan pendapat kalian, apa saja pengaruh jarak Matahari terhadap kondisi suatu benda langit.

Jawab:

a. Berhubungan dengan suhu permukaan, bila jarak planet dekat matahari, suhunya sangat panas, bila jarak terlalu jauh suhunya sangat dingin. Jarak antara matahari dan bumi mengasilkan suhu permukaan yang menunjang kehidupan makhluk.

b. Berhubungan dengan gaya tarik menarik gravitasi, bila jarak planet dekat matahari, gaya tarik menarik gravitasi sangat kuat, bila jarak terlalu jauh gaya tarik menarik gravitasi sangat kecil. Jarak antara matahari dan bumi mengasilkan gaya tarik menarik gravitasi yang menunjang kehidupan makhluk.

 

Untuk menjawab soal nomor 3 dan 4, gunakan informasi berikut.

Tabel Perbandingan Planet-planet Tata Surya

Jarak di luar angkasa begitu besar sehingga kilometer tidak digunakan untuk mengukurnya, melainkan menggunakan ukuran tahun cahaya. Satu tahun cahaya adalah jarak yang ditempuh seberkas cahaya dalam satu tahun, atau 365 hari Bumi. Cahaya bergerak dengan kecepatan 300.000 kilometer per detik (km/detik).

3. Berapa waktu yang dibutuhkan cahaya untuk menempuh jarak dari Matahari ke Bumi?

Diketahui: kecepatan cahaya 300.000 km/detik. Jarak Matahari – Bumi = 150.000.000 km.

Jawab: waktu yang dibutuhkan cahaya untuk menempuh jarak dari Matahari ke Bumi adalah 150.000.000 km : 300.000 km/detik = 500 detik = 8,3 menit

  

4. Berapa waktu yang dibutuhkan cahaya untuk menempuh jarak dari Bumi ke Mars?

Diketahui: Kecepatan cahaya 300.000 km/detik.

Jarak Mars - Bumi = 228.000.000 - 150.000.000 km =  78.000.000 km

Jadi, waktu yang dibutuhkan cahaya untuk menempuh jarak dari Bumi ke Mars adalah 78.000.000 km : 300.000 km/detik = 260 detik = 4,3 menit

 

5. Gambarkan bentuk yang teramati dari Bumi ketika: (a) Gerhana Matahari sebagian, (b) Gerhana Matahari cincin, (c) Gerhana Matahari total.

Jawab:

Gerhana Matahari
Gerhana Matahari

Referensi

Ilmu Pengetahuan Alam SMP Kelas VII. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, 2021. Penulis: Victoriani Inabuy, Dkk. ISBN: 978-602-244-384-1 (Jilid-1)

Baca juga:

Bumi dan Tata Surya

01

Sistem Tata Surya (Solar System)

02

Delapan Planet dalam Tata Surya

03

Planet Terestrial

04

Planet Raksasa Gas

05

Satelit

06

Planet Kerdil

07

Asteroid

08

Meteor, Meteorit, dan Meteoroid

09

Komet

10

Rotasi Bumi dan Akibatnya

11

Pergerakan Revolusi Bumi dan Akibatnya

12

Bulan Sebagai Satelit Bumi

13

Pengaruh Gerak Bulan terhadap Kehidupan Manusia

14

Satelit Bumi Selain Bulan

15

Mengenal Matahari Lebih Dekat

16

Peran Matahari dalam Kehidupan Manusia

17

Model Tata Surya

18

Lompatan di Tata Surya

19

Uji Sistem Tata Surya

20

Mengamati Perubahan Waktu Siang dan Malam

21

Kehidupan di Daerah Kutub

22

Pengamatan Fase Bulan

23

Tradisi Masyarakat Tegal Memanfaatkan Gerak Bulan

24

Uji Bumi dan Satelitnya

25

Bintang Tetangga Matahari

26

Uji Mengenal Matahari

Tidak ada komentar: