Minggu, 06 Februari 2022

Mengidentifikasi Komponen Penyusun Tanah

  

Pada aktivitas ini kamu akan melakukan percobaan untuk mengetahui komponen-komponen penyusun tanah. Lakukanlah aktivitas ini bersama teman satu kelompokmu!

Komponen Penyususn Tanah
Komponen Penyusun Tanah


Apa yang kamu perlukan?

1. kantong plastik 3 buah

2. koran atau kertas bekas 3 lembar

3. kaca pembesar 1 buah

 

Apa yang harus kamu lakukan?

1. Buatlah kelompok yang terdiri atas 4-5 orang.

2. Ambillah tanah sebanyak 1 – 2 sekop. Kamu harus mengambil tanah dari tiga tempat yang berbeda. Hal yang harus kamu perhatikan pada saat mengambil tanah adalah kamu harus mengambil tanah dengan menancapkan sekop cukup dalam, sehingga tanah yang terambil tidak hanya tanah permukaan saja. Apabila pada tanah tersebut terdapat tumbuhan yang tumbuh atau ada hewan yang hidup di sana, maka sertakan pula tumbuhan dan hewan tersebut.

3. Masukkan tiap-tiap tanah pada kantong plastik yang berbeda.

4. Berilah label untuk tiap-tiap tanah yang diambil dari tempat berbeda.

5. Letakkan tanah yang telah kamu ambil di atas koran atau kertas bekas.

6. Amatilah apa saja yang terdapat pada tiap-tiap tanah tersebut.

7. Tuliskan hasil pengamatanmu pada Tabel!

 

Tabel Hasil Pengamatan Komponen-komponen Tanah

No

Tempat Pengambilan Tanah

Komponen-komponen Tanah

1

Sawah

kerikil, air, cacing, rumput

2

Kebun

batu, air, cacing, semut, rumput, udara

3

Pantai

kerikil, pasir, semut, kepiting, rumput

 

Apa yang perlu kamu diskusikan?

1. Apa sajakah komponen tanah yang kamu temukan selain tumbuh-tumbuhan dan hewan?

2. Apakah kamu dapat menemukan batuan atau kerikil, daun-daun yang lapuk, atau air? Jika “ya” tanah dari manakah yang mengandung komponen-komponen tersebut?

3. Menurut pendapatmu, apakah tempat pengambilan tanah atau jenis tanah memengaruhi komponen-komponen yang terkandung di dalamnya? Jelaskan alasanmu!

4. Berdasarkan aktivitas pengamatan yang telah kamu lakukan, apa yang dapat kamu simpulkan?

 

Jawaban Hasil Diskusi:

1. Komponen tanah yang ditemukan: batuan, tanah, air, rongga udara, makhluk hidup (organisme tanah), dan rumput/tumbuhan. Catatan: Adanya udara dalam tanah dapat dibuktikan secara sederhana yakni dengan memasukkan bongkahan tanah ke dalam air. Adanya udara dalam tanah ditunjukkan dengan munculnya gelembung-gelembung udara dalam air.

2. Apabila pada tanah terdapat batuan, kerikil, daun yang lapuk, atau air, biasanya tanah diperoleh dari kebun yang cukup banyak terdapat tumbuhannya, atau dapat berasal dari tanah di sekitar sawah.

3. Tempat pengambilan tanah memengaruhi komponen-komponen yang terdapat di dalamnya karena setiap tempat memiliki karakteristik makhluk hidup yang berada di atas atau di dalamnya. Keberadaan makhluk hidup di dalam tanah sesuai dengan jenis tanah pada kawasan tersebut, karena jenis tanah dapat mendukung keberadaan makhluk hidup di dalamnya.

4. Kesimpulan: komponen tanah terdiri atas batuan, udara, air, dan makhluk hidup.

 

Referensi:

Ilmu Pengetahuan Alam. SMP/MTs Kelas IX Semester 2. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Edisi Revisi Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017

Gambar dari https://www.kompas.com/sains/komponen-penyusun-tanah 

Baca juga:

Tanah dan Keberlangsungan Kehidupan

01

Tanah dan Keberlangsungan Kehidupan

02

Peran Tanah bagi Kehidupan

03

Pengamatan Organisme Tanah

04

Organisme tanah

05

Peran Organisme Tanah

06

Menentukan Tekstur Tanah

07

Mengetahui Sifat Tanah

08

Proses Pembentukan Tanah

09

Peran Tumbuhan dalam Mencegah Erosi

10

Komponen Tanah

11

Mengidentifikasi Komponen Penyusun Tanah

12

Mengetahui Kandungan Air pada Tanah

13

Mengidentifikasi Tingkat Kesuburan Tanah

14

Pertanian Organik

15

Erosi Tanah dan Pencegahannya

16

Upaya Menjaga Kelestarian Tanah

Tidak ada komentar: