Selasa, 18 Oktober 2022

Uji Sel Hewan dan Tumbuhan

 

A. Model Sel Dengan Konsep Kota

Berdasarkan pemaparan di atas mengenai bagian-bagian sel, beserta pengandaiannya, buatlah model sel dengan konsep “kota/desa” tempat kalian tinggal. Kalian boleh memilih salah satu di antara sel hewan atau sel tumbuhan yang akan dijadikan model. Tiap bagian sel maupun pengandaiannya harus dijelaskan persamaan fungsinya.

Kota dilihat dari Pesawat Terbang
Kota dilihat dari Pesawat Terbang

Jawab:

Model sel hewan dengan konsep “kota”

1. Sel membran = pintu-pintu gerbang di jalan raya yang masuk dalam kota

2. Nukleus = wali kota dari balai kota mengendalikan segala aktifitas warga

3. Mitokondria = jaringan listrik yang berfungsi menyuplai energi warga kota

4. Vakuola = mal, pasar, toko yang berfungsi menyediakan bahan keperluan warga

5. Sitoplasma = tanah terbuka, jalan raya, yang berfungsi sebagai tempat aktivitas pemindahan bahan

 

B. Membuat Model sel hewan dan tumbuhan

1. Amati gambar sel hewan dan sel tumbuhan, seperti gambar sel dibawah ini.

Sel hewan dan Sel tumbuhan
Sel hewan dan Sel tumbuhan


2. Buatlah model sel hewan atau sel tumbuhan dengan alat dan bahan: Gabus, tanah liat, atau lilin plastisin, Lem, gunting atau pisau kecil, dan spidol warna. 

3. Apa yang akan dikerjakan? Bentuk gabus/tanah liat/lilin plastisin menjadi bentuk model sel hewan atau sel tumbuhan. Jangan lupa membuat organelnya. Buatlah model sel tersebut lengkap dengan organel yang ada. Beri warna yang berbeda untuk setiap organel yang berbeda dengan spidol warna/cat warna. 


Contoh Model sel hewan dan sel tumbuhan yang sudah jadi

 Model Sel Hewan

Model Sel Hewan
Model Sel Hewan

Model Sel Tumbuhan

Model Sel Tumbuhan
Model Sel Tumbuhan

Referensi

Ilmu Pengetahuan Alam SMP Kelas VIII. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, 2021. Penulis: Okky Fajar Tri Maryana, Dkk. ISBN: 978-602-244-383-4.

Ilmu Pengetahuan Alam. SMP/MTs Kelas VII Semester 2. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Edisi Revisi. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017.

Model sel tumbuhan dari: https://www.tumbuhan.my.id

Foto kota dari pesawat terbang oleh wallhere.com

Baca Juga

Bab 1 Pengenalan Sel  

01

 Sel dan Mikroskop

02

 Fakta Sains tentang Sel

03

 Mengamati Spesimen Melalui Mikroskop

04

 Mikroskop Kertas atau Foldscope

05

 Membuat Mikroskop Sederhana

06

 Sel Hewan dan Tumbuhan

07

 Membedakan Sel Hewan dan Sel Tumbuhan

08

 Uji Sel Hewan dan Tumbuhan

09

 Spesialisasi Sel

10

 Mengamati Organisme Uniseluler

11

 Uji Spesialisasi Sel

12

 Mencari Informasi Tentang Sel Punca

13

 Review Bab Pengenalan Sel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar