Senin, 04 Juli 2022

Aktivitas Suhu

 

1. Ayo Identifikasi Aktivitas 3.1: “Mengenali Suhu Bagian Tubuh”

Seorang anak sedang mengukur suhu tubuhnya.
Seorang anak sedang mengukur suhu tubuhnya

Cobalah letakkan punggung telapak tangan kalian pada beberapa bagian tubuh seperti pipi, kening, leher, bahu, ketiak dan rambut. Apakah kalian merasakan panas yang berbeda dari bagian tubuh tersebut? Bagian mana yang dirasakan paling panas? Mengapa bisa demikian? Apakah kalian dapat membedakan secara akurat besarnya suhu yang dirasakan pada masing-masing bagian tubuh tesebut?

Jawab:

Benda yang panas mempunyai derajat panas lebih tinggi daripada benda yang dingin. Indra perasa memang dapat merasakan tingkat panas bagian tubuh. Akan tetapi, indra perasa bukan pengukur tingkat panas yang baik. Benda yang tingkat panasnya sama dirasakan berbeda oleh punggung tangan kanan dan kiri kalian. Jadi, suhu benda yang diukur dengan indra perasa seperti kulit menghasilkan ukuran suhu yang tidak dapat dipakai sebagai acuan atau tidak pasti.


2. Ayo Buat Aktivitas 3.2: “Termometer dengan Skala Suhu”

Termometer sesungguhnya dapat kalian buat secara sendiri di sekolah atau pun di rumah. Perhatikanlan gambar berikut ini.

Gambar Termometer sederhana
Gambar Termometer sederhana

Kalian bisa menyediakan alat dan bahan secara mandiri. Sesuaikan dengan bahan yang kalian miliki yang sesuai dengan peruntukannya. Bahan cairan apa saja yang kalian perlukan? Kalian bisa mencari tahu, bahan cairan apa yang sering digunakan untuk membuat termometer. Campurkanlah cairan tersebut dengan air secukupnya. Jumlah masing-masing cairan dapat kalian tentukan sendiri atau kalian bisa bertanya guru atau orang tua di rumah.

Kemudian bagaimana cara kalian menentukan titik bawah dan titik atas termometer kalian sediri? Berapakah angka terkecil dan terbesar yang kalian tuliskan pada skala suhu termometer buatan kalian? Bandingkanlah dengan termometer ruangan yang kalian miliki di rumah atau di sekolah.

Jawab:

Titik acuan bawah (00) dari suhu peleburan es pada tekanan satu atmosfer,  titik acuan atas (1000) dari suhu didih air pada tekanan satu atmosfer. Skala suhu dibuat dengan membagi 100 antara 00 - 1000 .

 

Referensi

Ilmu Pengetahuan Alam SMP Kelas VII. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, 2021. Penulis: Victoriani Inabuy, Dkk. ISBN: 978-602-244-384-1 (Jilid-1). 

Baca juga:

Suhu, Kalor, dan Pemuaian

01

 Suhu

02

 Aktifitas Suhu

03

 Uji Suhu

04

 Kalor

05

 Aktifitas Kalor

06

 Uji Kalor

07

 Pemuaian

08

 Aktifitas Pemuaian

09

 Uji Pemuaian

10

 Proyek Membuat Purwarupa Balon Udara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar